Tas Punggung Hambat Darah : Seputar Informasi

Memanggul tas punggung yang berat dapat mengurangi darah yang mengalir ke bahu, jari-jari tangan dan dapat menyebabkan hilangnya kemampuan motorik.
Sebuah riset yang dilakukan peneliti dari University of California menyatakan aliran darah yang melalui pembuluh darah besar dan kecil pada tubuh bagian atas akan turun hampir 50% pada orang dewasa yang memanggul tas punggung seberat 11,8 kg selama sepuluh menit.

Tali tas punggung biasanya berada diatas bagian tubuh tempat pembuluh darah. Jika pembuluh darah tersebut tertekan, aliran darah ke bahu dan lengan tidak normal.
Riset itu melibatkan 10 sukarelawan, 6 laki-laki dan 4 perempuan. Aliran darah mereka diukur sebelum memanggul dan setelah memanggul tas punggung.

Tahun lalu, tim yang sama juga melakukan riset terhadap anak-anak. Mereka menyimpulkan anak-anak yang memanggul tas seberat sedikitnya 10% dari berat tubuh mereka akan mengalami kelelahan, khususnya di bagian punggung.

(Media Indonesia, 15/4/2008)

POJOK SAHABAT